Plt Kepala DPPKB Kota Makassar, Syahruddin memimpin Rapat Persiapan Verifikasi Lapangan Kampung KB

Plt Kepala DPPKB Kota Makassar, Syahruddin memimpin rapat persiapan verifikasi lapangan untuk menentukan juara Kampung Keluarga Berkualitas yang akan mewakili Sulawesi Selatan ke tingkat Nasional.

Rapat verifikasi lapangan ini dihadiri Camat Tallo. Perwakilan BKKBN Provinsi Sulsel di wakili dan para Kepala Bidang DPPKB Kota Makassar.

Sebelumnya Kampung KB Nusa Indah Kelurahan Pannampu, Kecamatan Tallo menjadi kampung KB Unggulan Kota Makassar. Kampung KB ini sedang diverifikasi oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN).

Ada tiga indikator yang dinilai, yakni input, proses, dan output. Diharapkan pengalaman pertama ini memberikan hasil yang maksimalkan untuk Kota Makassar. Adapun tim verifikator yang turun berasal dari BKKBN wilayah Sulsel dan beberapa organisasi perangkat daerah (OPD) terkait di Pemprov Sulsel.

Dari keterangan tim verifikator kata Syahruddin, indikator-indikator penilaian telah dipenuhi oleh Kampung KB Nusa Indah. Dirinya berharap Makassar bisa mewakili Sulsel pada penilaian kampung KB tingkat nasional.

“Tahun lalu Parepare (mewakili Sulsel) dan dapat juara dua nasional. Tahun ini semoga Makassar bisa berperan dan memberikan yang terbaik,” harapnya.

Ke depan, kampung KB di Makassar perlu dikembangkan dan dipertahankan. Jumlah Kampung KB di Makassar masih minim. Hingga saat ini baru 16 Kampung KB di Makassar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

five × two =